Review Parfum ZARA Black Amber, Base Notes Vanilla dengan Wangi Lebih Segar

By Farhati Mardhiyah - 5:19 AM

Baca Juga

Finally ada niche baru di blog kesayangan aku ini! Yups, review parfum akan jadi niche baru dan rutin aku share tiap minggunya ya. Untuk pertama kalinya aku akan review parfum ZARA Black Amber, ada yang udah pernah cobain?




Parfum ini sebenarnya bukan parfum pertama dari brand ZARA yang sudah pernah aku cobain. Berhubung kemarin pas ada meeting di Jakarta, niatnya sih mau beli parfum ZARA EDT yang bundle Black Amber dan Red Vanilla.

Tapi, ternyata partnerku mau ambil Red Vanilla ZARA ini. Nah karena aku udah pernah pakai Red Vanilla, jadi yasudah diambil yang Black Amber ini aja.

Bingung gak sih kalian yang pengen banget cobain Parfum ZARA? Saking banyaknya pilihan jenis parfum, dan pasti sedikit sungkan minta tolong BA untuk ambilin tester satu-satu. 

Coba dulu yuk, simak review lengkap Parfum EDT ZARA Black Amber dari aku!

Harga Parfum ZARA Black Amber


Pertama aku akan kasih gambaran ke kalian untuk tau dulu nih kisaran harga parfum ini. FYI, kalau kalian ke store ZARA akan menemukan package ZARA Black Amber dalam dua pilihan.

Pertama Zara Black Amber (single), ini ditawarkan satu produk aja dengan harga normal Rp 249.900-,

Kedua, dalam bentuk bundle Zara Red Vanilla + Black Amber dengan harga normal Rp 329.900-, biasanya sih akan ada promo murah pada momen tertentu. 

Kalau dari keduanya, tentu milih yang bundle kan karena harga lebih murah!

Packaging Parfum ZARA Black Amber


Dari segi packaging aku sendiri kurang suka, karena kurang travel friendly dan bulky banget kalau dibawa pergi even itu cuma ke rumah metua. 

Tapi dari desain packaging terlihat mewah banget, botol kaca dengan gradasi warna hitam dan ungu. Tube spray dan penutupnya juga terlihat lebih kokoh, daya semprotnya juga oke banget! Disini terbukti Quality Control dari ZARA gak main-main!

Aroma Parfum ZARA Black Amber


Nah ini pasti yang kalian tunggu, penasaran kan ZARA Black Amber wangi apa sih? Untuk kalian pecinta aroma parfum vanilla harus banget cobain parfum ini.

Perlu kalian tau juga nih, parfum ini termasuk dalam jenis EDT (Eau De Toilette). Parfum EDT adalah wewangian dengan kandungan essential oil hanya sebesar 4-10% dan aroma hanya bertahan selama 3 sampai 4 jam saja.

Apa Saja Notes dari ZARA Black Amber?


Top - Mandarin Orange
Middle - Tiare Flower, Passionfruit
Base - Musk, Vanilla

Aroma parfum ini saat pertama kali disemprotkan di kulit terasa hangat yang nyaman, top notes Mandarin Orange menurutku hanya sekilas lewat aja ketika disemprotkan. 

Perlahan wangi parfum ini tercium khas aroma powdery dari Tiare Flower atau dikenal dengan bunga Gardenia dari Tahiti. Berbeda dengan aroma powdery dari campuran bunga-bunga khas floral yang kuat, aroma parfum Black Amber ini lebih lembut dan tercampur sempurna dengan komponen notes yang lainnya.

Sampai bertahan pada dry down, aroma Zara Black Amber ini mulai tercium identik dan deep dengan campuran Musk, Vanilla yang lebih powdery dan segar. 

Sebetulnya pas pertama aku coba parfum Zara ini, terlintas aja gitu inget dengan aroma The Body Shop Black Musk Fragrance Mist. Iya gak sih ini mirip aromanya?

Review Parfum ZARA Black Amber




Parfum ZARA ini menurutku lebih cocok dipakai dengan kelembaban udara tinggi, suhu rendah, dan dipakai saat malam hari. Soalnya aromanya lebih tahan lama dan lebih menyatu dengan aroma asli tubuh kita.

Mungkin berbeda ya kondisinya, kalau aku sih tipe orang yang gampang berkeringat. Jadi ketika pakai parfum ZARA Black Amber pada siang hari, cuma bertahan paling lama 3 jam saja. Padahal pemakaiannyak sudah pada 3 titik nadi lho, biasanya sih yang paling bertahan di belakang leher.

Oiya, kecuali kalau setiap harinya kamu selalu beraktivitas di ruangan ber-AC, sepertinya sih akan jauh lebih awet aromanya.

Nah kalau diperhatikan, aroma ZARA Black Amber yang lebih deep dan hint Musk Vanilla segar ini juga tergantung pada bahan kain pakaian yang digunakan. Dari pengalamanku, aromanya lebih bertahan kalau pakai kaos katun bambu, katun rayon, dan jilbab paris atau voal.

Pernah sekali coba pakai parfum ini di malam hari saat mau bermesraan sama suami, berhasil sih aromanya kuat banget di sekitar leher! whahaha konten dewasa. 

Jadi gimana nih? Tertarik mau coba Zara Black Amber ini juga? Next, tunggu review parfum lainnya ya!

  • Share:

You Might Also Like

0 comment

Hi! Terima kasih sudah membaca sampai selesai-
Jika ingin bertanya, silahkan sign in Google Account/ Isi Nama dan URL terlebih dahulu agar kolom komentar kamu terlihat dan terjawab disini ya :)